Categories: Politik

Ratmaje Minta Lalu Hizzi Perbaiki Akhlak H. Supli

Mataram – Dugaan penghinaan Tuan Guru Bajang (TGB) Dr. KH. Muhammad Zainul Majdi dilakukan oleh oknum anggota DPRD Lombok Tengah Fraksi PKS atas nama H. Supli menimbulkan kegaduhan di berbagai platform media sosial. Terlebih lagi telah direncanakan aksi untuk menuntut H. Supli diproses secara hukum.

Ditengah kegaduhan tersebut, Dewan Pakar PKS Kota Mataram Lalu Hizzi meminta TGB meminta TGB memaafkan Supli. Menanggapi hal tersebut, Ketua Barisan Penjaga (Baja) Partai Perindo Lombok Barat, Ratmaje Syahdan meminta Lalu Hizzi fokus pada memperbaiki akhlak Suhli selaku kader PKS.

“Hizzi fokus perbaiki akhlak Supli itu, biar tidak bermain api, nanti terbakar sendiri,” ucapnya.

Ratmaje menganggap, Lalu Hizzi terlalu jauh berbicara dengan kapasitasnya saat ini, apa lagi berbicara di media atas nama Pengurus PKS Kota Mataram.

Baca Juga :  Polda NTB Periksa Dua Saksi Terkait Dugaan Penghinaan Terhadap TGB

“Dia (Hizzi) tidak rasional, seolah-olah ngajari orang memaafkan apa lagi sekelas TGB, sementara sesama Partainya tidak saling mengajari tentang akhlak yang baik,” jelas Ratmaje dengan senyum khasnya.

Dirinya mengatakan, sedang melakukan investigasi terkait motif dari dugaan penghinaan yang dilakukan oleh oknum anggota DPRD Lombok Tengah dari Partai PKS ini, dan komplotannya.

“Kita sudah selidiki terkait hal ini, hizzi juga kita tau kok orangnya, lucu juga dia meminta H. Irzani untuk tidak berapi-api tentang H. Supli, sedangkan dulu dia sangat berapi-api menolak nama Bandara Zainuddin Abdul Madjid,” jelasnya.

Calon Legislatif (Caleg) Perindo Lombok Barat ini juga menjelaskan bahwa, Baja merupakan pasukan yang dibentuk untuk melindungi anggota serta para pimpinan Partai Perindo, dari segala bentuk gangguan, baik gangguan fisik, maupun hal-hal lainnya.

Baca Juga :  Rusman Optimis Tambah Kursi Perindo Dapil 4 Lobar

“Kami ini Pejaga, siapapun yang mengganggu pimpinan kami, apa lagi TGB Ketua Harian DPP, kami pasang badan,” tegasnya.(tm)

Baca Juga

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mungkin Menarik